Sunday, November 9, 2008

Disaster Recovery Exchange Server 2003

Mendengar kata Disaster yang terbayang adalah suasana panik, kalut serta mencekam. Siapapun tidak ingin mengalami disaster. Sebagai seorang Administrator Exchange Server 2003, kita pun harus bersiap-siap jika suatu saat terjadi disaster pada Sistem ini.
Sebelum terjadi disaster Exchange Server 2003 kita harus memiliki rencana yang matang bagaimana keluar dari situasi krisis. Penyebab disaster bisa beragam antara lain kerusakan perangkat keras server, jaringan, serangan virus maupun bencana alam.

Exchange Server 2003 Enterprise memiliki arsitektur database yang memiliki kapasitas yang sangat besar untuk skala enterprise. Database yang dimiliki oleh Exchange Server terbagi dalam storage group dimana maksimum memiliki empat storage dan masing-masing storage group memiliki maksimal lima mailbox store. Masing-masing mailbox store bisa menampung kapasitas hingga 16 terabytes. Dengan adanya multiple database maka proses backup dan restore yang dilakukan bisa menjadi lebih cepat. Selain itu manajemen database misalnya pengaturan policy menjadi lebih fleksibel. Dan selain itu juga kehandalan database meningkat. Ada hal yang menarik di Exchange Server 2003 ini, restore dan recovery terhadap satu database Exchange Server menjadi mudah dengan adanya Recovery Storage Group. Fasilitas ini berguna untuk melakukan restore dan recovery terhadap database Exchange Server 2003 tanpa mengganggu database yang saat ini sedang digunakan.

Recovery Storage Group ini hanya berfungsi jika Anda ingin melakukan restore atau Recover terhadap satu Mailbox store. Bagaimana halnya jika Anda ingin melakukan recoveri terhadap satu server atau semua store yang ada di server tersebut. Exchange Server 2003 menyediakan opsi instalasi Disaster Recovery yang menginstall Exchange Server dengan nama dan konfigurasi yang sama seperti sebelumnya. Opsi disaster Recovery ini akan membaca konfigurasi Exchange Server yang ada di Active Directory. Setelah instalasi Exchange Server selesai, kita bisa merestore data mailbox yang ada. Akhirnya Exchange Server bisa beroperasi normal kembali seperti sebelum terjadinya Disaster.


http://www.geocities.com/buku_exchange/

No comments: